Universitas Menoreh

 

Career

LOWONGAN DOSEN DAN TENAGA KEPENDIDIKAN

Mari berkarier dengan Universitas Menoreh Yogyakarta. Universitas ini didirikan berdekatan dengan Bandara Baru Internasional Yogyakarta dan dalam proses perijinan. Dalam tahap pertama, universitas membuka tiga fakultas (Fakultas Sains dan Teknologi Industri (FASTI), Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKES), dan Fakultas Industri Kreatif (FIKTIF) dengan Jenjang S1. Pendaftaran Tahap II calon dosen dan tenaga kependidikan masih dibuka untuk program studi (prodi) di bawah ini dengan jumlah 6 dosen tetap dan 4 tenaga kependidikan (minimum lulusan D3) dalam setiap prodi yang ditawarkan.

SYARAT-SYARAT KHUSUS DOSEN:

  1. Tidak sedang menjadi PNS atau dosen tetap di PTS lain.
  2. Tidak mempunyai NIDN/NUPN/NIDK.
  3. Tidak berumur lebih dari 58 tahun saat pengangkatan.
  4. Harus sudah lulus (punya ijazah S2 sebelum November 2017).
  5. Jika diterima (lolos) maka mulai aktif bekerja Juli 2018.

SYARAT-SYARAT KHUSUS TENAGA KEPENDIDIKAN:

  1. Tidak sedang menjadi PNS atau pegawai tetap di institusi lain.
  2. Minimal lulusan D3 dan diutamakan dalam bidang perpustakaan, tata usaha (administrasi), laboran, dan teknologi informasi (IT).
  3. Menguasai ketrampilan komputer dasar (MS Word, MS Excel, PowerPoint, dll).
  4. Tidak berumur lebih dari 56 tahun saat pengangkatan.

Fakultas Sains dan Teknologi Industri (FASTI):

  1. Ilmu Komputer
  2. Teknologi Kedirgantaraan 
  3. Teknik Elektro

Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKES):

  1. Analis Kesehatan
  2. Teknologi Kedokteran
  3. Psikologi Terapan

Fakultas Industri Kreatif (FIKTIF):

  1. Pariwisata dan Seni Kreatif
  2. Rekayasa Sosial
  3. Arsitektur Lanskap

Kandidat dikehendaki memiliki ijazah S2/S3, atau setara dalam bidang yang ditawarkan (S1 dan S2 linear). Emailkan permohonan lamaran lengkap dengan prodi yang dipilih bersama berkas-berkas yang diperlukan. Informasi lebih lanjut, hubungi: Dr. Wayan Suparta (WA: 081326558050, atau via email: drwaynesparta@gmail. com). Pendaftaran akan ditutup pada 15 September 2017.

Kirimkan berkas lamaran anda melalui email dengan melampirkan dokumen seperti di bawah ini.

  1. Surat lamaran ditujukan kepada Pimpinan Universitas Menoreh Yogyakarta
  2.  Daftar Riwayat Hidup atau CV yang ditulis dalam Bahasa Indonesia seperti format di bawah ini. CV_Contoh1
  3. Ijazah dan transkrip S1 dan S2 atau S3 yang telah dilegalisir. Jika anda belum mempunyai ijazah S2/S3 (masih menunggu wisuda atau penyelesaian studi akhir), silakan lampirkan surat keterangan dari pimpinan universitas di mana anda sedang menempuh studi.
  4.  Foto copy KTP Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yang dilegalisir (wajib). Jika anda tidak mempunyai KTP DIY, lampirkan foto copy surat keterangan tinggal sementara (SKTS) di DIY yang dilegalisir seperti KITAS atau KIPEM DIY.
  5. Pas foto terbaru 4 cm x 6 cm (2 lembar) dengan latar belakang merah. Tuliskan nama anda di belakang foto tersebut.
  6.  Semua dokumen di atas (berkas), anda scan dengan resolusi tinggi (300 dpi) dan dikirim melalui email. Foto copy semua dokumen yang telah disahkan tersebut dapat anda kirim via pos dengan alamat dalam menu contact, atau dapat dibawa sewaktu proses wawancara (mohon masukkan ke dalam map dengan menuliskan nama lengkap anda dan program studi yang anda pilih):
    – Merah ==> FASTI
    – Kuning ==> FIKES
    – Hijau ===> FIKTIF
  7. Dalam proses wawancara pada waktu yang ditentukan anda diminta untuk menandatangani surat pernyataan dosen tetap dengan materai Rp 6,000.