MAKASSAR-Pengurus Wilayah Ikatan Alumni Universitas Negeri Malang Provinsi Sulawesi Selatan dan Barat (PW IKA UM Sulselbar) Periode 2025-2029 secara resmi dikukuhkan pada Sabtu (22/2/2025), di Azalea Hall Lantai 2 Claro Hotel, Makassar. Pengukuhan ini menunjukkan bahwa eksistensi alumni UM yang telah tersebar di berbagai wilayah tanah air khususnya di Sulawesi Selatan dan Barat.

Pengukuhan PW IKA UM Provinsi Sulselbar periode 2025-2029 tersebut dilakukan secara langsung oleh Ketua Umum Pengurus Pusat IKA UM, Prof. Dr. Suparno. Pengukuhan dilakukan berdasarkan Surat Keputusan Ketua Umum PP IKA UM Nomor 14.2.1/UN32.54/KP/2025 tanggal 14 Februari 2025 tentang Pengangkatan PW IKA UM Sulselbar.


Pengukuhan pengurus wilayah ini dihadiri segenap Pengurus Pusat IKA UM diantaranya Ketua Umum Prof. Dr. Suparno, Sekretaris Jenderal Dra. Fatmawati, Ketua I Prof. Dr. Moh. Ainin, M.Pd., Sekretaris II Slamet Hady Prayitno, S.Pd., serta Staf Sekretariat Lusy Fina Tursiana, S.A.P.


Ketua Umum PP IKA UM berharap dengan adanya PW IKA UM Sulselbar dapat menjadi wadah silaturahim bagi seluruh alumni UM yang berada di Sulselbar. Terlebih bagi alumni yang baru saja menyelesaikan studi dan kembali pulang ke kampung halaman, tentu saja mebutuhkan berbagai macam informasi penting mengenai peluang-peluang yang ada di Sulselbar. Sehingga menurutnya penting sekali untuk terus menjalin komunikasi antar alumni.


PW IKA UM Sulselbar yang dikukuhkan ialah Prof. Dr. Anshari, M.Hum. sebagai Ketua, Prof. Dr. Ir. Amiruddin, S.T., M.T., IPM sebagai Sekretaris I, Prof Dr. Jusniar, S.Pd., M.Pd. sebagai Bendahara, serta para Wakil Sekretaris, Wakil Bendahara, Koordinator dan Anggota Bidang, dan Koordinator Kampus/Daerah dihadapan puluhan alumni yang berasal dari berbagai wilayah Provinsi Sulawesi Selatan dan Barat. (Ade)