Gambar terkait

HOME

PENERIMAAN CALON PEGAWAI UPY TAHUN 2018

PENGUMUMAN

Nomor: A. 189/UPY/III/2018

tentang

PENERIMAAN CALON PEGAWAI UPY TAHUN 2018

ƒ Persyaratan Pelamar :

1. Persyaratan Umum :

a. Warga Negara Indonesia

b. Berusia maksimum 40 tahun untuk pelamar Tenaga Edukatif dan/atau maksimum 35 tahun untuk pelamar Tenaga Administrasi.

c. Tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan keputusan pengadilan yang berkekuatan hukum tetap karena suatu tindak pidana.

d. Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat sebagai pegawai suatu instansi/institusi.

e. Berkelakuan baik dan tidak pernah terlibat organisasi terlarang berdasarkan peraturan pemerintah/negara yang berlaku dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian.

f. Sehat jasmani dan Rohani, serta tidak mengkonsumsi narkotika, psikotropika, dan zat adiktif lain (bebas NAPZA), Dibuktikan dengan surat pernyataan bermaterai 6000 dan jika diterima wajib melampirkan surat keterangan dari Dokter/ Faskes Pertama.

g. Bagi Dosen berpendidikan S1 dan S2 Linier atau serumpun sesuai formasi yang dibutuhkan, Indek Prestasi S1 minimal 2,75 dan Indek Prestasi S2 Minimal 3,50 ( kecuali bidang Ilmu Teknik Informatika indek prestasi 3,25 ) serta belum memiliki NIDN.

h. Bagi Tenaga Administrasi dan Driver memiliki ijasah sesuai dengan formasi yang dibutuhkan.

i. Berdedikasi tinggi.

j. Bersedia mematuhi dan melaksanakan segala peraturan yang berlaku di lingkungan UPY.

2. Persyaratan Berkas ( dilakukan setelah lolos seleksi administrasi )

Membuat surat lamaran yang di tulis tangan dengan tinta hitam dan ditujukan kepada Rektor Universitas PGRI Yogyakarta. Dokumen Lamaran dimasukkan dalam amplop tertutup ukuran folio, pada bagian depan sudut kanan atas ditulis kode posisi yang dilamar, pada bagian depan sebelah kanan bawah/tengah ditulis:

Kepada

Yth. Panitia Penerimaan Calon Pegawai UPY

Gedung Pusat UPY, Jl. PGRI I Sonosewu No. 117 Yogyakarta – 55182

Pada bagian depan sebelah kiri atas/tengah ditulis nama dan alamat pelamar.

Berkas yang dilampirkan meliputi :

a. Fotokopi ijazah SMA, D3, serta S1 dan S2 ( bagi tenaga dosen ) yang sudah di legalisir sebanyak 1 lembar

b. Fotokopi transkrip nilai S1dan S2 ( bagi tenaga dosen )dilegalisir sebanyak 1 lembar

c. Daftar Riwayat Hidup

d. Surat Keterangan Catatan Kepolisian yang masih berlaku

e. Fotokopi KTP yang berlaku

f. Pas Foto berwarna Ukuran 4 X 6 sebanyak 1 lembar

g. Surat pernyataan bermaterai :

ƒ a) Tidak terikat dengan perguruan tinggi lain, atau sebagai PNS

ƒ b) Tidak menjadi pengurus atau anggota partai politik

h. Surat keterangan pengalaman kerja (apabila memiliki )

3. Tata Cara melamar :

a. Mengisi formulir di alamat https://goo.gl/forms/QG79jOWtigmpHxMi1

b. Mengupload berkas scan Surat Lamaran, KTP, Ijazah, Transkrip, Foto yang dijadikan satu dalam bentuk ZIP atau RAR. Dengan format penamaan NAMA_KODE FORMASI

Contoh : ARI SETYAWAN_A

BUDI SUSILO_ADM1

Untuk pengumuman dan jadwal pelaksanaan lebih lengkap klik link dibawah ini :

DOWNLOAD PENGUMUMAN