Sabtu (4/7/2024) PT Kalbe Farma Tbk menggandeng Ikatan Alumni Universitas Negeri Malang (IKA UM) selenggarakan Virtual Campus Hiring. Kegiatan ini menghadirkan beberapa narasumber yaitu Elizabeth Gracella yang merupakan HR Officer Kalbe Eth. dan Dr. Eng. Muhammad Ashar, ST., MT. yang merupakan Dosen Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang.

Kegiatan diawali oleh narasumber pertama yaitu dari Elizabeth Gracella. Beliau menjelaskan materi Tips & Tricks Create CV & Interview. Beliau menyampaikan beberapa aspek untuk yang dipersiapkan seseorang ketika berumur 20 tahunan, yakni: 1. Strength and energy yang berarti kekuatan da kemauan untuk mengerjakan sesuatu, 2. Perseverance yang berarti ketahanan terhadapa menghadapi sesuatu , dan ke-3. Motivation ini berasal dari dalam diri dan dari luar atau lingkungan. Tak hanya itu beliau mengingatkan bahwa seorang fresh graduates harus memiliki beberapa poin, yaitu ; 1. Emotion Control, 2. Flexibility, 3. Entering the professional network, 4. Sharpening skills and abilities, 5. ATS friendly resume, dan 6. Finding out the details of the company being applied. Hal ini penting untuk bekal fresh graduates dalam mengahadapi dunia professional.

Selain itu ia menjelaskan tentang trick efektif dalam menyusun CV dan LinkedIn. Menurut beliau ada beberapa poin yaitu ; 1. Ketepatan dalam tata bahasa Inggris, 2. Gunakan kata kerja aktif, contoh: bertanggung jawab, mengelola, 3. Pilih font yang jelas dan memenuhi syarat, 4. Konsisten! Dengan layout CV Anda, 5. Jangan menjejali CV Anda dengan grafis yang menarik, 6. Singkirkan foto dari CV Anda, dan 7. Buatlah CV Anda singkat & relevan.

Narasumber berikutnya Dr. Eng. Muhammad Ashar, ST., MT. memaparkan materi tentang suatu teknologi yanda dapat meningkatkan angka penjualan yaitu dengan cara integrasi augmented reality. Beliau mengungkapkan bahwa pengintegrasian augmented reality bisa meningkatkan Tingkat penjualan karena beberapa faktor, diantaranya 1. Memvisualisasikan obat dengan 3D yang menarik, 2. Menampilkan penggunaan obat dengan animasi yang menarik, dan 3. Memvisualisasikan reaksi penggunaan obat bagi pemakai, . Terakhir beliau mengatakan bahwa penggunaan teknologi Augmented Reality bisa meningkatkan tingkat penjualan pada barang medical representative. “penggunaan Augmented reality dapat digunakan oleh medical representative untuk memaksimalkan proses promosi ”. Ujarnya.

Selanjutnya adalah sesi tanya jawab antara peserta kepada narasumber, yang mana diberikan 2 pertanyaan kepada narasumber untuk menjawab pertanyaan tersebut. Kegiatan ini dilanjutkan dengan sesi tes psikotes pada siang hingga sore hari. (Aldi)